Yakobus 5:14,15; Yeremia 33:6 "Dan doa yang lahir dari iman akan menyelamatkan orang sakit itu dan Tuhan akan membangunkan dia; dan jika ia telah berbuat dosa, maka dosanya itu akan diampuni" (Yakobus 5:15). Kesembuhan terjadi karena beberapa metode, misalnya: melalui doa pribadi atau doa massal seperti yang biasa dilakukan oleh pendeta-pendeta di KKR-KKR. Tuhan sendiri mempunyai metode yang beragam. Kadang melalui sentuhan, seruan, bahkan melalui mediator seperti tanah. Tetapi apapun metodenya, tujuannya sama: kesembuhan. Yakobus berbicara mengenai metode kesembuhan yang cukup ampuh bila kita membutuhkan kesembuhan. Metode itu adalah memanggil penatua dan memintanya mendoakan dan mengolesinya dengan minyak. Tidak cukup di situ saja, doa yang dinaikan harus lahir dari iman. Setelah itu Tuhan akan melakukan dua hal: menyembuhkan orang itu dan mengampuni orang itu bila penyakitnya karena dosa. Sebelum berbicara lebih lanjut mengenai penumpangan tangan oleh penatua, ada kebenaran dasar yang harus dipahami bahwa kesembuhan adalah milik orang percaya. Lalu mengapa banyak orang Kristen sakit dan tidak sedikit yang meninggal? Jawabannya terletak pada ketidaktahuan mereka mengenai kebenaran firman Tuhan. Atau mereka memegang keyakinan yang menyatakan bahwa sakit penyakit adalah kehendak Allah. Kalau Anda percaya akan hal ini, lalu mengapa Anda pergi ke dokter dan minum obat kalau memang itu kehendak Allah? Apa tidak sebaiknya Anda tinggal saja di rumah sambil menikmati "kehendak Allah" tersebut? Allah kita adalah Allah yang menyembuhkan. Lihat saja pelayanan Tuhan Yesus selama di bumi --- berkeliling sambil menyembuhkan orang sakit. Jadi kesembuhan adalah kehendak Allah bagi Anda. Kalau Anda mengira bahwa ini adalah ajaran ekslusif kaun Kharismatik, Anda salah! Ini adalah pengajaran Alkitab. Dan salah satu metode agar Anda memiliki kesembuhan adalah melalui doa dan pengolesan minyak oleh para penatua. Kalau diterjemahkan dengan bahasa sekarang, para penatua adalah mereka yang bertanggung jawab menjaga kawanan domba. Pendeta adalah salah satunya. Panggilah mereka saat Anda sakit, dan mintalah mereka berdoa di dalam iman sambil mengolesi Anda dengan minyak urapan, dan lihatlah tangan Allah terulur menjamah Anda.
Jemaat Blessing Family Centre Ministry
Sekretariat : Jalan Bibis IV/2 Surabaya 60161. Telp. (031)3521551 Fax. (031)3534808
JEMAAT BLESSING FAMILY CENTRE MINISTRY
Gembala Sidang : Pdt. Jusak Santoso JADWAL IBADAH RAYA : New Grand Park Hotel Jl. Samudra 3 - 5 Surabaya. Minggu Ibadah Raya I ~ Pk. 06.00 WIB (Disertai Penyerahan anak) Ibadah Raya Anak I (Sekolah Minggu I) ; Minggu Ibadah Raya II ~ Pk. 08.30 WIB (Disertai Penyerahan anak) Ibadah Raya Anak II (Sekolah Minggu II) ; Minggu Ibadah Raya III ~ Pk. 17.00 WIB Di Ruko Pengampon Square F-28 Jl. Semut Baru Surabaya. Minggu ketiga, Ibadah Raya I,II & III Setiap bulannya disertai dengan Sakramen Perjamuan Kudus. JADWAL KEBAKTIAN : Di Ruko Pengampon Square Blok F-28 Jalan Semut Baru Surabaya. Senin Pk. 18.30 WIB Pendalaman Alkitab. Selasa Pk. 10.00 WIB Kebaktian Kaum Wanita. Pk. 18.00 WIB Kebaktian Cabang (Jln. Tegalsari No. 62 Surabaya). Rabu Pk. 10.00 WIB Doa & Puasa. Pk. 18.30 WIB Doa Malam. Jum'at Pk. 18.00 WIB Youth Community. Pk. 22.00-04.00 WIB Doa Semalam Suntuk. Senin s/d Sabtu Pk. 04.30-05.30 WIB Doa Pagi . "Carilah TUHAN selama Ia berkenan ditemui; berserulah kepada-Nya selama Ia dekat!" (Yesaya 55:6)
RAHASIA HIDUP DALAM BERKAT TUHAN
RAHASIA HIDUP DALAM BERKAT TUHAN : 1. Berilah Hati untuk Tuhan 2. Berilah Pikiran untuk Tuhan 3. Berilah Waktu untuk Tuhan Maka akan terjadi Percaya DAPAT Pasti DAPAT (Markus 11:24) BANYAK BERDOA banyak BERKAT, SEDIKIT BERDOA berarti sedikit BERKAT, TIDAK BERDOA dipastikan tidak ada BERKAT
Tidak ada komentar:
Posting Komentar