HASIL DARI PENGORBANAN
Yas 18A10
Kita harus belajar dari Tuhan Yesus , bahwa Ia mengalami kemenangan lewat pengorban-Nya , jadi jika kita ingin mengalami kemenangan atau keberhasilan , kita harus mengambil contoh Yesus yang rela berkorban.
Apa hasil pengorbanan dari Yesus ?
• Hasil pengorbanan Yesus adalah jiwa-jiwa yang diselamatkan
[ Yohanes 12:24 }
• Allah Bapa mengaruniakan kepada Yesus Nama diatas segala nama
[ Filipi 2:8-11 ]
Pengorbanan di dalam Kristus bukan mati sia-sia, tetapi merupakan kunci hidup berkemenangan , jadi jika ingin berkorban sama seperti Yesus maka kita akan menuai HASIL yang luar biasa / Hasil yang sempurna.
Ada 3 cara yang kita korbankan :
Pertama : 1 petrus 1:6-7 " Bergembiralah akan hal itu, sekalipun sekarang ini kamu seketika harus berdukacita oleh berbagai-bagai pencobaan.(7) Maksud semuanya itu ialah untuk membuktikan kemurnian imanmu -- yang jauh lebih tinggi nilainya dari pada emas yang fana, yang diuji kemurniannya dengan api -- sehingga kamu memperoleh puji-pujian dan kemuliaan dan kehormatan pada hari Yesus Kristus menyatakan diri-Nya."
Pencobaan berasal dari kita " peirasmos" yang berarti : kesulitan , penderitaan, kesengsaraan yang di datangkan iblis dari dunia ini untuk melemahkan dan menghancurkan Iman orang percaya. Jadi setiap hari kita harus mengalami pencobaan , jika kita ingin ikut iblis berarti kita tidak rela berkorban atau rela menderita . tetapi jika kita melawan semua serangan iblis , maka ada penderitaan , ada salib yang harus kita pikul.
Jadi di dalam hal ini pengorbanan adalah :rela Menyangkal Diri dan Memikul Salib demi mempertahan kan Iman.
HASIL/ UPAH dari pengorbanan kita adalah Kekayaan di Sorga.
Kedua : Lukas 18:28-30 >> Petrus berkata: "Kami ini telah meninggalkan segala kepunyaan kami dan mengikut Engkau."(:29 ) Kata Yesus kepada mereka: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya setiap orang yang karena Kerajaan Allah meninggalkan rumahnya, isterinya atau saudaranya, orang tuanya atau anak-anaknya,(30 )akan menerima kembali lipat ganda pada masa ini juga, dan pada zaman yang akan datang ia akan menerima hidup yang kekal."
Pengorbanan adalah : rela meninggal kan rumahnya, rela meninggalkan istrinya, rela meninggalkan saudaranya, rela meninggalkan orang tuanya dan rela meninggalkan anak-anaknya demi Memberitakan Injil Kerajaan ALLAH.
Apapun yang kita korbankan bagi kerajaan sorga atau bagi Firman Allahtidak akan sia-sia, tetapi kita akan mendapatkan upah yang berlipat ganda dan Hidup yang Kekal..
Ketiga Filipi 4:16-18 >> "Karena di Tesalonika pun kamu telah satu dua kali mengirimkan bantuan kepadaku.(17 ) Tetapi yang kuutamakan bukanlah pemberian itu, melainkan buahnya, yang makin memperbesar keuntunganmu.(18 )Kini aku telah menerima semua yang perlu dari padamu, malahan lebih dari pada itu. Aku berkelimpahan, karena aku telah menerima kirimanmu dari Epafroditus, suatu persembahan yang harum, suatu korban yang disukai dan yang berkenan kepada Allah. "
Di Filipi ini pengorbanan adalah : Harta, Jemaat Filipi bukan jemaat yang kaya , tetapi suatu hal yang perlu kita teladani dari mereka adalah bahwa mereka rela berkorban ditengah-tengah kekurangan mereka , dan selanjutnya Firman Tuhan berkata:
Filipi 4:19 >> " Allahku akan memenuhi segala keperluanmu menurut kekayaan dan kemuliaan-Nya dalam Kristus Yesus."
Jadi ketika rela mengorbankan harta kita bagi pekerjaan Tuhan maka hasilnya adalah : ALLAH akan Memenuhi Segala Kebutuhan Kita.
Amein.
TUHAN YESUS MEMBERKATI
BLESSING FAMILY CENTRE MINISTRY
Sekretariat : Jalan Bibis IV/2 Surabaya 60161. Telp. (031)3521551 Fax. (031)3534808
JEMAAT BLESSING FAMILY CENTRE MINISTRY
Gembala Sidang : Pdt. Jusak Santoso JADWAL IBADAH RAYA : New Grand Park Hotel Jl. Samudra 3 - 5 Surabaya. Minggu Ibadah Raya I ~ Pk. 06.00 WIB (Disertai Penyerahan anak) Ibadah Raya Anak I (Sekolah Minggu I) ; Minggu Ibadah Raya II ~ Pk. 08.30 WIB (Disertai Penyerahan anak) Ibadah Raya Anak II (Sekolah Minggu II) ; Minggu Ibadah Raya III ~ Pk. 17.00 WIB Di Ruko Pengampon Square F-28 Jl. Semut Baru Surabaya. Minggu ketiga, Ibadah Raya I,II & III Setiap bulannya disertai dengan Sakramen Perjamuan Kudus. JADWAL KEBAKTIAN : Di Ruko Pengampon Square Blok F-28 Jalan Semut Baru Surabaya. Senin Pk. 18.30 WIB Pendalaman Alkitab. Selasa Pk. 10.00 WIB Kebaktian Kaum Wanita. Pk. 18.00 WIB Kebaktian Cabang (Jln. Tegalsari No. 62 Surabaya). Rabu Pk. 10.00 WIB Doa & Puasa. Pk. 18.30 WIB Doa Malam. Jum'at Pk. 18.00 WIB Youth Community. Pk. 22.00-04.00 WIB Doa Semalam Suntuk. Senin s/d Sabtu Pk. 04.30-05.30 WIB Doa Pagi . "Carilah TUHAN selama Ia berkenan ditemui; berserulah kepada-Nya selama Ia dekat!" (Yesaya 55:6)
RAHASIA HIDUP DALAM BERKAT TUHAN
RAHASIA HIDUP DALAM BERKAT TUHAN : 1. Berilah Hati untuk Tuhan 2. Berilah Pikiran untuk Tuhan 3. Berilah Waktu untuk Tuhan Maka akan terjadi Percaya DAPAT Pasti DAPAT (Markus 11:24) BANYAK BERDOA banyak BERKAT, SEDIKIT BERDOA berarti sedikit BERKAT, TIDAK BERDOA dipastikan tidak ada BERKAT
Tidak ada komentar:
Posting Komentar