Yohanes 1:1 "Pada mulanya adalah Firman; Firman itu bersama-sama dengan Allah dan Firman itu adalah Allah". Allah berkata : "Aku adalah Alfa dan Omega yang Awal dan yang Akhir". (Wahyu 21:6) Allah pencipta langit dan bumi, serta semesta alam, segala sesuatu dijadikan oleh Dia dan tanpa Dia tidak ada sesuatu pun yang terjadi dari segala yang telah dijadikan. (Yohanes 1:3). Firman itu telah menjadi manusia. Dan diam diantara kita dan kita telah melihat kemuliaan-Nya yang diberikan kepada-Nya sebagai Anak Tunggal Bapa, penuh kasih karunia dan kebenaran (Yohanes 1:14). Berarti Tuhan Yesus memiliki dua keadaan yaitu keadaan pertama adalah manusia 100%, manusia seutuhnya, tentang Anak-Nya menurut daging diperanakan dari keturunan Daud (Roma 1:3). Dan menurut Roh kekudusan dinyatakan oleh kebangkitan-Nya dari orang mati bahwa Ia adalah Anak Allah yang berkuasa Yesus Kristus Tuhan kita (Roma 1:4). Allah Tritunggal, Bapa = Allah. Anak = Yesus, Roh Kudus = Kristus. Oleh kebangkitan-Nya dari antara orang mati bahwa Ia adalah Anak Allah yang berkuasa, Yesus Kristus Tuhan kita = oknum Allah yang kedua. Yesus menumpahkan darah dan mati untuk orang berdosa supaya dosanya boleh ditebus = diampuni. Tetapi Yesus bangkit dari antara orang mati, menjadi Juruselamat dan membenarkan setiap orang yang percaya, bukan lagi orang berdosa, tetapi orang yang telah dibenarkan Allah, artinya: Setelah Yesus bangkit dari antara orang mati, Ia menjadi Juruselamat dunia bagi setiap orang yang percaya. Setiap orang yang percaya bukan hanya dosanya diampuni dan telah menjadi orang benar serta mendapat hidup yang kekal dan Surga yang mulia untuk selama-lamanya bahagia dirumah Bapa. Allah menjadi Bapa kita di Surga, kita menjadi murid-murid-Nya Tuhan Yesus. Dan setiap hari dipimpin oleh kuasa Roh Kudus untuk bisa berdoa dan untuk bisa mengerti Firman Tuhan serta bisa melakukan Firman Tuhan. Oleh pertolongan Roh Kudus. Setiap orang percaya perlu setiap hari berdoa, membaca Firman Tuhan dan memuji nama Tuhan. Tuhan Yesus memberkati. Amin.
Blessing Family Centre
Sekretariat : Jalan Bibis IV/2 Surabaya 60161. Telp. (031)3521551 Fax. (031)3534808
JEMAAT BLESSING FAMILY CENTRE MINISTRY
Gembala Sidang : Pdt. Jusak Santoso JADWAL IBADAH RAYA : New Grand Park Hotel Jl. Samudra 3 - 5 Surabaya. Minggu Ibadah Raya I ~ Pk. 06.00 WIB (Disertai Penyerahan anak) Ibadah Raya Anak I (Sekolah Minggu I) ; Minggu Ibadah Raya II ~ Pk. 08.30 WIB (Disertai Penyerahan anak) Ibadah Raya Anak II (Sekolah Minggu II) ; Minggu Ibadah Raya III ~ Pk. 17.00 WIB Di Ruko Pengampon Square F-28 Jl. Semut Baru Surabaya. Minggu ketiga, Ibadah Raya I,II & III Setiap bulannya disertai dengan Sakramen Perjamuan Kudus. JADWAL KEBAKTIAN : Di Ruko Pengampon Square Blok F-28 Jalan Semut Baru Surabaya. Senin Pk. 18.30 WIB Pendalaman Alkitab. Selasa Pk. 10.00 WIB Kebaktian Kaum Wanita. Pk. 18.00 WIB Kebaktian Cabang (Jln. Tegalsari No. 62 Surabaya). Rabu Pk. 10.00 WIB Doa & Puasa. Pk. 18.30 WIB Doa Malam. Jum'at Pk. 18.00 WIB Youth Community. Pk. 22.00-04.00 WIB Doa Semalam Suntuk. Senin s/d Sabtu Pk. 04.30-05.30 WIB Doa Pagi . "Carilah TUHAN selama Ia berkenan ditemui; berserulah kepada-Nya selama Ia dekat!" (Yesaya 55:6)
RAHASIA HIDUP DALAM BERKAT TUHAN
RAHASIA HIDUP DALAM BERKAT TUHAN : 1. Berilah Hati untuk Tuhan 2. Berilah Pikiran untuk Tuhan 3. Berilah Waktu untuk Tuhan Maka akan terjadi Percaya DAPAT Pasti DAPAT (Markus 11:24) BANYAK BERDOA banyak BERKAT, SEDIKIT BERDOA berarti sedikit BERKAT, TIDAK BERDOA dipastikan tidak ada BERKAT
Tidak ada komentar:
Posting Komentar