JEMAAT BLESSING FAMILY CENTRE MINISTRY

Gembala Sidang : Pdt. Jusak Santoso JADWAL IBADAH RAYA : New Grand Park Hotel Jl. Samudra 3 - 5 Surabaya. Minggu Ibadah Raya I ~ Pk. 06.00 WIB (Disertai Penyerahan anak) Ibadah Raya Anak I (Sekolah Minggu I) ; Minggu Ibadah Raya II ~ Pk. 08.30 WIB (Disertai Penyerahan anak) Ibadah Raya Anak II (Sekolah Minggu II) ; Minggu Ibadah Raya III ~ Pk. 17.00 WIB Di Ruko Pengampon Square F-28 Jl. Semut Baru Surabaya. Minggu ketiga, Ibadah Raya I,II & III Setiap bulannya disertai dengan Sakramen Perjamuan Kudus. JADWAL KEBAKTIAN : Di Ruko Pengampon Square Blok F-28 Jalan Semut Baru Surabaya. Senin Pk. 18.30 WIB Pendalaman Alkitab. Selasa Pk. 10.00 WIB Kebaktian Kaum Wanita. Pk. 18.00 WIB Kebaktian Cabang (Jln. Tegalsari No. 62 Surabaya). Rabu Pk. 10.00 WIB Doa & Puasa. Pk. 18.30 WIB Doa Malam. Jum'at Pk. 18.00 WIB Youth Community. Pk. 22.00-04.00 WIB Doa Semalam Suntuk. Senin s/d Sabtu Pk. 04.30-05.30 WIB Doa Pagi . "Carilah TUHAN selama Ia berkenan ditemui; berserulah kepada-Nya selama Ia dekat!" (Yesaya 55:6)

RAHASIA HIDUP DALAM BERKAT TUHAN

RAHASIA HIDUP DALAM BERKAT TUHAN : 1. Berilah Hati untuk Tuhan 2. Berilah Pikiran untuk Tuhan 3. Berilah Waktu untuk Tuhan Maka akan terjadi Percaya DAPAT Pasti DAPAT (Markus 11:24) BANYAK BERDOA banyak BERKAT, SEDIKIT BERDOA berarti sedikit BERKAT, TIDAK BERDOA dipastikan tidak ada BERKAT

Selasa, 09 Maret 2010

MENYAMBUT ATAU MENOLAK ??

MENYAMBUT ATAU MENOLAK.??

Matius 10 : 40 Barang siapa menyambut kamu, ia menyambut Aku, dan barang siapa menyambut Aku, ia menyambut DIA yang mengutus Aku.

Alkisah seorang ketua geng ternama sedang gusar, ketika salah seorang anak buahnya di tembak mati oleh seseorang. Ia mengutus anak buahnya untuk menyampaikan sebuah surat kepada sekelompok orang. Tetapi mereka ternyata menembak utusan tersebut. Maka murkalah Sang ketua geng.

Saudara yang terkasih dalam Kristus.. sedikit uraian di awal tadi adalah sebuah kisah yang saya saksikan dari film di tv. Seorang tuan akan marah sekali ketika utusannya itu di tolak. Tuhan juga akan murka jika utusan-NYA di tolak. Siapakah utusan Tuhan? Dan bagaimanakah bentuk penolakannya?

Utusan Tuhan adalah SETIAP ORANG YANG MEMBERITAKAN KABAR BAIK BAHWATUHAN YESUS ADALAH JURUSELAMAT MANUSIA. SIAPAPUN DIA ORANGNYA, APAKAH DIA ORANG YANG TERKENAL ATAU ORANG YANG KITA ANGGAP BIASA SAJA. TETAPI TUHAN BISA SAJA MENGUTUS MEREKA UNTUK MEMBERITAKAN FIRMAN KEPADA KITA.
BENTUK PENOLAKANNYA ADALAH, KITA SERING MENGANGGAP REMEH UTUSAN TUHAN YANG MENURUT KITA JAM TERBANGNYA MASIH SEDIKIT. KITA LEBIH TERTARIK PADA UTUSAN TUHAN YANG SUDAH PUNYA NAMA. SEHINGGA KALAU KITA KE GEREJA atau PERSEKUTUAN ,KITA SUKA bertanya pada diri sendiri "SIAPA HAMBA TUHAN YANG AKAN BERKHOTBAH ?".

Saudaraku yang terkasih dalam Kristus, marilah mulai sekarang kita belajar dapat menerima, siapapun yang Tuhan utus untuk memberitakan kabar baik dari NYA. Jangan pernah menolak, selama yang diberitakannya tidak menyimpang dari kebenaran firman Tuhan. Tuhan selalu memperhatikan setiap jenis penolakan kita. Walau itu Cuma datang dalam hati atau dalam bentuk sikap kita saat mendengar berita firman, apa lagi komentar kita..?? Jadi mari kita mulai bisa menerima utusan Tuhan yang dikirimkan pada kita. Jangan menolak dalam bentuk apapun.(ml)
TUHAN MEMBERKATI

BLESSING FAMILY CENTRE MINISTRY

Tidak ada komentar:

Posting Komentar